Sewa Drone Jogja

Merawat drone adalah suatu hal yang perlu diperhatikan dengan seksama, karena cukup krusial dan berpengaruh pada usia drone. Drone dapat dengan mudah rusak apabila cara merawat kita salah. Oleh karena itu, dalam artikel ini akan dibahas tips & trik merawat drone dengan baik agar meminimalisir kerusakan dari unit drone.

 

  1. Memahami Jenis Drone

Dengan mengetahui jenis drone yang dimiliki diharapkan dapat dengan maksimal melakukan perawatan terhadap unit dronenya. Ada banyak jenis-jenis drone dengan karakteristiknya masing-masing. Oleh karena itu memahami karakteristik drone akan memudahkan dalam perawatan unit drone sesuai dengan jenisnya.

 

  1. Kalibrasi Rutin

Setiap drone sebelum digunalan pasti melakukan kalibrasi terlebih dahaulu. Oleh karena itu, drone yang tidak sedang digunakan pun juga memerlkan kalibrasi secara berkala. Hal ini dilakuakn supaya drone tetap terkontrol kondisinya.

 

  1. Manajemen Batrai

Kebanyakan drone saat ini menggunakan batrai Li-Thium yang memiliki banyak keunggulan. Selain keunggulan jenis batrai, mode pemasangan batrai drone dapat di pasang dan di copot. Tips agar batrai atau komponen dalam drone tidak mengalami kerusakan dapat melepas batrai saat drone disimpan. Terutama dalam jangka waktu Panjang, disarankan untuk melepas batrai drone.

 

  1. Perhatikan Intervensi

Menerbangkan drone menjadi cukup menegangkan bagi sebagian orang dikarenakan banyak terjadi berbagai insiden yang dapat merusak drone. Jatuh adalah salah satu insiden yang cukup fatal. Jatuhnya drone dapat dipengaruhi atas berbagai faktor yakni intervensi baik cuaca atau juga sinyal. Oleh karena itu sebelum menerbangkan drone alangkah lebih baiknya melakukan peninjauan lokasi terbang agar meminimalisir intervensi yang mungkin terjadi.

 

  1. Pembaruan Perangkat Lunak

Tips berikutnya adalah selalu tepat waktu melakukan pembaruan perangkat lunak dari drone. Hal ini dapat meminimalisir terjadinya malfunction penggunaan drone. Selain itu pembaruan perangkat lunak juga dapat meningkatkan berbagai fitur yang ada sehingga dapat mengoptimalkan kinerja drone.

 

  1. Pembersihan dan Penyimpanan

Lakukan pembersihan drone Ketika akan disimpan. Hal ini dilakukan agar tidak ada kotoran yang tertinggal di body drone sehingga dapat disimpan dengan lebih aman. Bila drone digunakan pada medan pantai juga harus diperhatikan secara khusus untuk membersihkannya. Karena laut mengandung garam yang cukup tinggi sehinga dapat menyebabkan korosi pada komponen drone.

 

  1. Asuransi

Tips yang terakhir dan sangat efektif untuk mengamankan unit drone adalah dengan menggunakan asuransi. Dengan begitu, bila drone yang sedang kita gunakan mengalami crash dapat dengan mudah mendapatkan ganti rugi sesuai dengan asuransi yang ada.

 

Kurang lebih adalah seperti itu tips merawat unit drone dengan baik dan benar. Semoga dapat membantu anda untuk dapat merawat drone dengan lebih baik. Namun bagi teman-teman yang sedang mencari jasa drone professional dapat langsung mengunjungi website sewadronejogja.co.id untuk mendapatkan informasi lengkap terkait dengan jasa yang kami tawarkan. Atau dapat mengunjungi akun Instagram resmi kami di @sewadronejogjaid. Anda juga dapat menghubungi kami melalui kontak berikut ini.

 

Website : sewadronejogja.co.id
Instagram : @sewadronejogjaid
WhatsApp : +62 823-2615-4848
Linktree : https://linktr.ee/dronelombok

Artikel Terkait

Blog
admin

Tips Merawat Drone Dengan Benar

Merawat drone adalah suatu hal yang perlu diperhatikan dengan seksama, karena cukup krusial dan berpengaruh pada usia drone. Drone dapat dengan mudah rusak apabila cara